Kelurahan Cijagra Bersama Satgas Citarum Harum Dan DLHK Kota Bandung Giat Sosialisasi Penganan Sampah

Berita129 Dilihat

Bandung, Sekilasbandungraya.com –  Kelurahan Cijagra bersama Satgas Citarum Harum Sektor 22 Sub 4 dan DLHK Kota Bandung Sosialisasi Penanganan Sampah Kepada Warga di Taman Suryalaya Jl. Suryalaya, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung. Jum’at (07/01/21).

Dalam giat tersebut turut serta hadir Lurah Cijagra Tian Gustian S.Sos, Dansub 4 Sertu Agus Tardiman, DLHK Kota Bandung dan Unsur kewilayahan.

Lurah Cijagra Tian Gustian S.Sos, mengatakan, Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Kelurahan Cijagra, Satgas Citarum Harum dan DLHK Kota Bandung.

“Kami sangat berterima kasih kepada Satgas Citarum Harum yang sudah turut membantu merealisasikan program ini”. Ucapnya..

Baca Juga  Yana Mulyana Ajak Warga Gunakan BLT BBM Lebih Produktif

Di sisi lain, menurut Tian, program ini merupakan salah satu program inovatif lanjutan dari Program KANG PISMAN.

“Kami berharap masyarakat dapat dengan sadar bisa mamanfaatkan bagaimana cara mengolah sampah”. Ujar Tian.

“Kami akan lebih memprioritaskan program ini, dan akan terus berkolaborasi dengan berbagai unsur terutama dengan DLHK kota Bandung dan Satgas Citarum Harum”. Tegas Tian.

Dansub 4  Sektor 22 Satgas Citarum Harum Sertu Agus Tardiman menambahkan, kegiatan tersebut merupakan dalam rangka sosialisasi  pemisahan sampah antara organik dan non organik serta menjadikan sampah sebagai nilai ekonomi yang bisa menompang kesejahteraan hidup.

Baca Juga  Mie Kocok Mang Dadeng Nikmat Bikin Ketagihan

“Penanganan sampah dapat dilakukan dengan beberapa cara, seperti penampungan, pemusnahan, pengumpulan, pembuangan, dan daur ulang”. Katanya.

Ia menambahkan, Tidak sekedar informasi, sosialisasi atau hanya sebatas latihan, namun harus dapat faham bagaimana teknis pengolahan sampah menjadi produk yang bermanfaat.

“Mereka harus faham, cara pengolahan sampah menjadi bernilai dan bermanfaat”. Tutupnya.

(Soleh)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *