Bekangdam III/Slw Sukses Gelar Pertandingan Tenis Meja Dalam Rangka HUT Ke 78 Kodam III/Slw

Olahraga2583 Dilihat

Bandung, Sekilasbandungraya.com – Pangdam III/Slw Mayjen TNI Mohammad Fadjar, M.PICT. menutup sekaligus memberikan Piala dan hadiah kepada para juara pertandingan Tenis Meja dalam rangka HUT Ke 78 Kodam III Siliwangi yang di laksanakan oleh Bekangdam III/Slw di Graha Tirta Siliwangi Kota Bandung. Kamis, 13 Juni 2024.

Pertandingan berlangsung selama 3 hari sejak tanggal 11-13 Juni 2024 yang diikuti dari 25 Satuan Kerja Kodam III/Slw Bandung-Cimahi dengan mengirimkan 3 pasang dengan kategori yang dipertandingkan, Kategori Militer/PNS, Kategori 12-15 tahun, Kategori 16 -18 tahun, pertandingan beregu dengan sistem gugur.

Baca Juga  Zainudin Amali Menerima Perwakilan Klub Liga 2 dan Asosiasi Pesepak Bola Profesional Indonesia

Ketua Pelaksana Pertandingan Tenis Meja Kabekangdam III/Slw Kolonel Cba Agus Supriyono, S.E.,M.M.,M.Tr Hanla dalam laporannya menyebutkan, hasil pertandingan Tenis Meja untuk Juara 1 di raih oleh Kudam III/Slw, Juara 2 Kodim 0618/Kota Bandung dan Juara 3 Kesdam III/Slw.

“Adapun hadiah pertandingan berupa, untuk Juara 1 Piala + Piagam + Uang Pembinaan Rp2 jt + 3 buah Bat Tenis Meja senilai Rp1,5 jt, juara 2 Piala + Piagam + Uang Pembinaan Rp1,5 jt + 3 Bat Tenis Meja senilai Rp1 jt dan Juara 3 Piala + Piagam, Uang Pembinaan Rp1 jt + 3 buah Bat Tenis Meja senilai Rp750 rb”, jelas Kabekangdam III/Slw.

Baca Juga  Ketum PORPI Apresiasi Kemenpora yang Selalu Memotivasi Masyarakat Melalui Senam Krida

Masih dilokasi yang sama Mayjen TNI Mohammad Fadjar menyampaikan, pada prinsipnya seluruh Tim adalah juara. Mudah-mudahan pertandingan tersebut dapat menambah kemampuan dan menjadi ajang pencarian bibit atlet Tenis Meja.

Diharapkan para prajurit dapat menggairahkan Tenis Meja karena olah raga tersebut merupakan salah satu jenis olah raga yang cocok dengan kehidupan prajurit, karena dengan cepat dapat mengeluarkan keringat.

“Selamat kepada para pemenang dan terima kasih kepada panitia dari Bekangdam III/Slw serta PTMSI Jabar atas suksesnya Pertandingan Tenis Meja dalam rangka HUT ke-78 Kodam III/Slw,” tandas Pangdam III/Slw.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *