SDN 220 Gumuruh Kota Bandung Gelar Festival Literasi dan Numerasi dengan Meriah

Pendidikan1019 Dilihat

Bandung, Sekilasbandungraya.com – Sebagai wadah pengembangan ajang talenta para siswa serta membantu dalam Kegiatan Belajar Mengajar di SDN Gumuruh 220 Kota Bandung adakan “Festival Literasi dan Numerasi” sekaligus pelepasan Mahasiswa Merdeka Mengajar. Kamis 30 November 2023.

Berbagai kreasi di tampilkan oleh para siswa SDN Gumuruh 220 Kota Bandung wujud implementasi hasil pembelajaran bersama para pendamping kelas dalam membantu kegiatan belajar.

Pada kesempatannya saat di wawancarai Kepala Sekolah SDN Gumuruh 220 Meity Priharyati, S.Pd menjelaskan, kegiatan Festival Literasi dan Numerasi adalah salah satu program dari Kampus Merdeka Mengajar dari Mahasiswa, ini salah satu program akhir yang harus mereka tuntaskan diakhir tugas mereka selama kegiatan ini berlangsung selama 3 bulan.

“Dari Kampus Merdeka Mengajar itu ada 5 orang dari Perguruan Tinggi yang berbeda ada yang dari Administrasi Bisnis, dari UIN juga ada dari Manajemen, dari Bahasa Inggris pun juga ada,” ucapnya.

Baca Juga  200 Praja IPDN Gelar Latsitardanus ke-XLIV, Rektor: Bentuk Pengabdian dan Karya Bakti Nyata

Salah satu program ini, sambung Meity Priharyati, wajib mereka tuntaskan hari ini, sekalian juga Pelepasan Mahasiswa Merdeka Mengajar, untuk persiapan yang dilakukan hanya beberapa hari, sejak kemarin dibantu siswa-siswa SDN 220 Gumuruh alhamdulillah berjalan lancar.

“Karna Literasi dan Numerasi ini merupakan program dari mereka yang tidak salah ada 4, yang kesatu mambantu dalam kegiatan belajar, memberikan penguatan terkait dengan kemampuan siswa seperti Festival Literasi dan Numerasi yang baru diadakan, kebetulan kemarin di raport pendidikan Kota Bandung yang paling rendah angkanya di literasi dan numerasi ini salah satu penguatan di raport pendidikan yang sudah terlaksana alhmadulillah berkat mahasiswa dari Kampus Mengajar” jelas Kepsek.

Dilanjutkannya, kemudian membimbing dan melatih Kelas 5 dalam menghadapi AKM yang berlangsung satu hari penuh alhamdulillah dengan siswa Kelas 5 lancar dengan para mahasiswa yang menjadi panitia itu juga salah satu program mereka. Kemudian yang terakhir menggalakan kebersihan lingkungan salah satunya penanganan sampah di sekolah.

Baca Juga  Latsitardanus Praja IPDN ke-XLIV tahun 2024 Selesai, Ragam Perubahan Dilakukan 200 Praja

“Sampah di sekolah sekarang tidak terlalu menumpuk sudah ditempatkan dalam satu wadah, kita tinggal menunggu kontak dengan Bank Sampah karena kita belum ada kontak dengan Bank Sampah sehingga sampahnya masih ada,” terang Meity.

Meity juga mengatakan, Alhamdulillah dengan bantuan para mahasiswa para siswa bisa membedakan sampah organik, an-organik kemudian mereka membuat berupa identitas di tong-tong sampah itu

“Dengan adanya kampus mengajar ini SDN 220 Gumuruh merasa terbantu karna tadi salah satunya peduli lingkungan, yang tadinya susah bergerak sekarang siswa termotivasi untuk bergerak,” beber Meity.

Dilokasi yang sama Satrio Tito dari Universitas Pendidikan Indonesia Jurusan Pendidikan B Inggris, menyebutkan, kegiatan Festival Literasi dan Numerasi ini bertujuan untuk menumbuhkan semangat minat anak-anak dalam literasinya dan numerasinya.

Baca Juga  Hari Guru Nasional, Guru SDN 220 Gumuruh Terima Penghargaan Kategori Terbaik 1 Guru SD Inovatif

“Kegiatan festival ini juga di barengi dengan perpisan kami karna ini hari terakhir kami disini. Kegiatan ini juga menjadi salah satu program dari kampus merdeka mengajar ini salah satu dari kurikulum merdeka, jadi kami akan mendapatkan konversi nilai karna telah mengkuti program ini,” jelas Satrio.

Sementara menurut Tri Laelasari, S.Pd Wali Kelas 1 mengatakan, kegiatan hari ini cukup meriah karna sekolah kami mengadakan baik penampilan untuk anak-anak, kreasi, adapun hasil karya

“Termasuk anak-anak juga ikut berlomba di bidang mewarnai, mendongeng, cerdas cermat dan anak-anak juga unjuk bakat dalam fashion show,” ujarnya

Alhamdulillah, lanjutnya, dengan adanya para mahasiswa yang ikut andil sebagai panitia itu sangat menunjang untuk acara ini.

“Ini adalah acara perpisahan para mahasiswa karna hari ini hari terakhir mereka mengabdi di sekolah kami,” tandasnya***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *